Anda tahu kan hardware bahkan software sudah sangat canggih saat ini? Bahkan sekarang sudah ada hardware yang dibentuk seperti manusia . Namanya robot. Dan saya juga yakin anda pasti tahu robot zaman sekarang sudah hampir menyamai manusia asli. Tetapi tahukah anda bahwa ada hal yang belum dimiliki robot? Apabila belum tahu, saksikan postingan saya kali ini:
1. Saling mencintai dan Kasih sayang
Robot adalah benda mati. Otaknya memang sudah hampir menyamai manusia.Tetapi hatinya? Apakah robot punya perasaan dan punya hati? Saya rasa tidak. Robot tidak pernah bahagia dan tidak pernah sakit hati.
2. Berfikir kreatif
Otak robot memang sudah dibuat menyamai dan sebanding dengan kemampuan otak manusia. Tetapi itu hanya otak kiri,bagian logika. Sedangkan bagian otak kanan belum bisa ditiru. Sejauh ini saya belum pernah melihat robot yang bisa melawak :D
3. Selera
Robot tidak punya selera. Dia hanya memakan listrik dan tidak pernah berkomentar soal enak atau tidaknya makanan yang ia makan itu. Dan ia tidak pernah tertawa saat menonton acara yang lucu.
4. Ekspresi
Robot memang sudah bisa berekspresi. Tetapi tetap saja ekspresinya sangat kaku. Senang tidak terlihat senang,sedih tidak terlihat sedih...
5. Berbohong
Ya,robot ya hanya robot. Ia hanya memproses input yang ia terima dengan output yang benar. Ia tidak punya kemampuan untuk berbohong.
6. Malas
Robot tidak pernah malas. Selama baterainya masih terisi ia akan terus bergerak dan memproses input.
7. Menyesal
Robot melakukan apa yang manusia perintahkan kepadanya. Apabila ia membunuh manusia,ia tidak akan pernah menyesal karena manusia lah yang salah memerintahkannya.
8.Bersyukur
Manusia selalu menyembah kepada Sang Pencipta karena manusia bersyukur telah diberi nikmat di dunia ini. Lantas apakah robot seperti itu? Apakah robot menyembah kepada penciptanya (manusia)? Saya rasa tidak.
sumber: http://sayogand.blogspot.com
0 komentar:
Posting Komentar