Pada mulanya diambil dari nama alat musik petik kuno di
wilayah Persia pada kira-kira tahun 1500 SM yang dikenal sebagai citar atau
sehtar. Alat musik ini kemudian berkembang menjadi berbagai macam model gitar
kuno yang dikenal dengan istilah umum tanbur. Pada tahun 300 SM Tanbur Persia
dikembangkan oleh bangsa Yunani dan enam abad kemudian oleh bangsa Romawi
(Bellow, 1970:54-55). Pada tahun 476M alat musik ini dibawa oleh bangsa Romawi
ke Spanyol dan bertransformasi menjadi: (1) guitarra Morisca yang berfungsi
sebagai pembawa melodi, dan (2) Guitarra Latina untuk memainkan akor. Tiga abad
kemudian bangsa Arab membawa semacam gitar gambus dengan sebutan al ud ke
Spanyol (Summerfield, 1982:12). Berdasarkan konstruksi al ud Arab dan kedua
model gitar dari Romawi tersebut, bangsa Spanyol kemudian membuat alat musiknya
sendiri yang disebut vihuela. Sebagai hasilnya, vihuela menjadi populer di
Spanyol sementara alat-alat musik pendahulunya sedikit demi sedikit
ditinggalkan. Walaupun demikian al ud dibawa orang ke negara-negara Eropa Barat
dan menyaingi popularitas vihuela di Spanyol. Di Eropa al ud disambut dengan
baik dan berkembang menjadi berbagai model lute Eropa hingga kira-kira akhir
abad ke-17.
Gitar Pertama di Dunia |
Selanjutnya, sejarah gitar juga dipercaya dimulai di wilayah
Timur Dekat. Di antara puing-puing yang di temukan di Babilonia, yang paling
relevan adalah gitar yang dibuat pada 1900-1800 SM. Dari masa itu, hingga tahun
1650, gitar mengalami evolusi yang begitu rumit dan beraneka ragam. Begitu
banyak jenis dan masing-masing memiliki nama yang berbeda. Beberapa kalangan
berpendapat lain, menganggap gitar justru berasal dari negara Spanyol karena
alat musik gitar mirip sama alat musik Spanyol yang bernama Vihuela yang
beredar pada awal abad ke-16. Alat baru ini (gitar) mempunyai cara pembuatan
yang sama dengan alat musik ukulele. Gitar pertama kali yang dibuat sebenarnya
berukuran sangat kecil dan juga hanya memiliki empat dawai, seperti ukulele.
Pada masa klasik banyak terdapat publikasi yang dilakukan oleh para pembuat
lagu dan juga para pemusik. Seperti Fernando Sor, Mauro Guiliani, Matteo
Carcassi, Fernando Caulli, dan masih banyak para pencipta yang mengembangakan
metode bermain gitar yang akhirnya menjadi permainan yang umum dan dapat
diterima.
Orville H. Gibson (1856, Chateaugay, New York – 21 Agustus
1918, Ogdensburg, New York) adalah seorang luthier (ahli reparasi senar) yang
mendirikan Gibson Guitar Corporation di Kalamazoo, Michigan pada tahun 1902. Ia
ahli pembuat gitar, mandolin dan instrumen lainnya.
Gibson memulai usahanya pada tahun 1894 di bengkel rumahnya
di Kalamazoo, Michigan. Tanpa pelatihan formal, Orville mampu menciptakan
desain yang inovatif bagi mandolin dan gitar, dengan headstock diukir dan
melengkung seperti sebuah biola. Ciptaannya begitu berbeda, sehingga ia diberi
hak paten pada desainnya. Orville membuat itu semua dengan hanya bermodalkan
lemari jati yg sudah tak terpakai, sehingga lebih keras dan lebih tahan lama
daripada instrumen lain saat itu. Sehingga permintaan para musisipun langsung
membeludak.
Dengan kekuatan ide Orville Gibson, lima pengusaha Kalamazoo
(nama perusahaan awal Gibson) membentuk Gibson Gitar Mandolin Mfg Co, Ltd, pada
tahun 1902. Dalam waktu singkat setelah perusahaan itu dimulai, lima pengusaha
tersebut memaksa Gibson; “Orville H. Gibson akan dibayar hanya untuk waktu yang
sebenarnya ia bekerja untuk Perusahaan.” Sesudah waktu itu, tidak ada indikasi
yang jelas apakah ia bekerja di sana penuh-waktu, atau sebagai konsultan.
Orville Gibson dianggap agak eksentrik, sehingga semua orang bertanya-tanya
apakah selama bertahun-tahun ini ia menderita semacam penyakit mental atau
tidak.
Sejak tahun 1908, Orville Gibson digaji sebesar $ 500 oleh
Gibson Mandolin-Guitar Manufacturing Co, Limited (setara dengan $ 20.000 per
tahun dalam istilah modern). Dia sering dirawat inap di rumah sakit antara 1907
dan 1911. Pada tahun 1916, ia kembali dirawat di rumah sakit, dan meninggal
pada 21 Agustus 1918 di St Lawrence State Hospital, rumah sakit jiwa di Ogdensburg,
New York. Gibson dimakamkan di Pemakaman di Malone, New York.
Izin copy.
BalasHapusinformasinya sangat berguna untuk menambah ilmu saya
BalasHapus:D
Visit : http://izayrecording.blogspot.com/
Mengagumkan
BalasHapusMengagumkan
BalasHapusinformasi yang sangat berguna untuk para pecinta musik termasuk gitaris
BalasHapus