Jumat, 28 November 2014

Menjaga Kesehatan Meski Harus Duduk Lama


                         menjaga kesehatan jika duduk lama oleh Kesehatan SegiEmpat 
Bagi Anda yang memilik profesi sebagai pekerja kantoran, tentu Anda akan menghabiskan sebagian besar waktu Anda di dalam ruangan, menghadapi komputer dan mengetik. Meskipun terlihat lebih tenang dan nyaman, namun kebiasaan terlalu duduk lama bisa menyebabkan masalah kesehatan.

Tidak banyak bergerak dan hanya “olahraga jari” meningkatkan resiko terjadinya kegemukan karena terlalu banyaknya kalori dalam tubuh membuat tubuh tidak membakar banyak kalori. Selain itu, kebiasaan ini juga dapat meningkatkan resiko terjadinya sakit punggung, kolesterol tinggi, osteoporosis dan jantung. Untuk mencegah terjadinya hal tersebut, maka Anda harus berolahraga dan banyak bergerak. Anda bisa melakukan hal tersebut, bahkan tanpa meninggalkan kantor ataupun pekerjaan.

Berikut ini adalah tips menjaga kesehatan meski harus duduk lama:

Bersepeda ke Tempat Kerja

Bersepeda ke tempat kerja atau bike to work adalah salah satu gaya hidup sehat yang sedang digalakkan saat ini. Selain membuat Anda lebih sehat, cara ini juga akan membantu untuk menghemat pengeluaran karena Anda tidak perlu lagi membeli bahan bakar. Bagi Anda yang baru akan memulai cara ini, tentu Anda akan merasa kesulitan, terlebih lagi jika Anda tidak terbiasa bersepeda. Anda juga harus membawa pakaian ganti serta berangkat lebih cepat ke kantor agar tidak terlambat. Tidak hanya itu, Anda juga harus mencari jalanan yang tidak dilewati banyak kendaraan agar Anda bisa berkendara dengan aman dan nyaman.

Usahakan Sering Berdiri


Ada beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk lebih sering berdiri saat bekerja. Cara pertama adalah dengan menggunakan meja yang lebih tinggi agar Anda bisa tetap mengetik. Cara ini akan membantu untuk melancarkan peredaran darah yang sempat terhambat setelah Anda terlalu lama duduk. Namun cara ini bisa membuat Anda merasa lelah karena terlalu lama berdiri.

Sedangkan cara kedua adalah Anda mengetik dengan berdiri selama 10 menit, setelah itu Anda kembali bekerja sambil duduk. Jika Anda merasa lelah atau pegal karena duduk, maka Anda bisa kembali melakukan kegiatan tersebut. Ingatlah untuk sering-sering berdiri agar peredaran darah Anda bisa lancar.


sumber: segiempat.com

0 komentar:

Posting Komentar