Sabtu, 21 Maret 2015

Waspada, Gadget Bisa Memicu Stress

                                gadget penyebab stres oleh Kesehatan SegiEmpat
Sekarang ini dengan semakin murahnya harga ponsel dan semakin mudahnya seseorang mendapatkan gadget, maka gadget tidak lagi menjadi barang yang mewah. Hal ini kemudian membuat banyak orang yang menjadikan gadget sebagai salah satu kebutuhan hidupnya.

Banyak orang yang tidak bisa melepaskan diri dari gadgetnya, bahkan terkadang mereka membawa gadgetnya kapanpun dan dimanapun. Namun jika Anda ingin kesehatan Anda tetap terjaga, ada baiknya jika Anda mulai mengurangi atau bahkan menghilangkan kebiasaan tersebut. Karena dari sebuah hasil penelitian yang dilakukan oleh tim peneliti dari Universitas Texas-Pan American, Amerika Serikat, menemukan bahwa seseorang yang suka mengutak-atik smartphonenya untuk browsing, chatting atau kegiatan lain di dunia maya minimal dua jam sebelum dia tidur, akan mendapatkan tingkat stres yang lebih tinggi daripada mereka yang tidak memiliki kebiasaan seperti itu.

Seperti yang dilansir dari sebuah media cetak terkenal di Amerika Serikat, mereka yang berolahraga, menonton televisi, mengirim dan membalas email serta membacara buku sebelum tidur, tidak akan mendapatkan tingkat stres yang sama dengan orang-orang yang mengutak-atik smartphonenya untuk browsing ataupun chatting di dunia maya. Hasil penemuan ini sendiri bukan bersifat sebab akibat, namun lebih kepada asosiasi. Yang artinya orang-orang yang stres biasanya akan menjadikan gadgetnya untuk pelarian dari stres sebelum mereka tidur, padahal hal ini justru akan lebih memicu stres.

Selain penelitian ini, ada hasil penelitian lain yang juga menemukan bahwa seseorang yang sering mengutak-atik smartphonenya untuk mengirimkan pesan singkat dan email sebelum tidur, akan mendapatkan resiko yang lebih besar untuk mengalami insomnia. Gangguan tidur ini kemudian akan menyebabkan seseorang bisa mendapatkan tingkat stres yang lebih tinggi. Survey ini oleh National Sleep Foundation pada tahun 2011 ini menemukan bahwa terdapat 95 persen warga AS mengutak-atik gadgetnya minimal satu jam selain mereka tidur.

Selain dari gadget itu sendiri, hal lain yang juga bisa mengganggu tidur adalah cahaya yang berasal dari gadget tersebut, baik itu smartphone, tablet maupun laptop. Cahaya biru yang berasal dari gadget akan menekan hormon melatonin, yang merupakan hormon yang mengatur waktu tidur dan bangun seseorang.

0 komentar:

Posting Komentar