Senin, 23 Maret 2015

Tren Fashion Wanita Era 19

Fashion adalah salah satu hal yang menjadi tren setiap tahunnya dan hal ini adalah hal yang semakin berkembang sesuai dengan perkembangan jaman. Seperti yang kita lihat di jaman sekarang, banyak fashion yang menjadi perhatian banyak orang di dunia dan hal ini tentunya terus berkembang dan jika seseorang tidak mengikuti tren akan disebut kuno. Namun dalam sejarah perkembangan fashion, ada beberapa hal yang cukup menarik untuk diketahui. Berikut ini akan kami sampaikan beberapa tren fashion wanita era 19 yang unik.

1. Tren Rok Sangkar BurungFoto tren rok sangkar burung oleh unik SegiEmpat

Tren pertama yang merupakan sebuah tren fashion yang terkenal di era 19 adalah sebuah fashion rok sangkar burung. Bukan sangkar burung yang seperti kita kenal, namun sebuah logam yang dibentuk seperti sangkar burung dan diletakkan di bawah rok sehingga rok akan bisa mengembang. Hal ini adalah hal yang digunakan oleh semua wanita di tahun 1900-an dan ternyata hal ini ada ketentuannya. Panjang rok dan sangkar burung ini harus disesuaikan dengan umur, semakin berumur maka semakin panjang, selain itu lebar dari sangat ini juga harus ditambah sesuai dengan kedudukannya di sebuah negara. Tren yang unik ini bahkan masih digunakan di era modern ini namun setelah mengalami perubahan.

2. Tren Hiasan RambutFoto tren hiasan rambut oleh unik SegiEmpat

Accesories untuk rambut mungkin adalah sebuah hal yang biasa dilakukan oleh banyak wanita bahkan di era ini. Hal ini dibuktikan dengan adanya hiasan rambut berupa jepitan, pita dan bando. Namun pada era 19 juga dikenal dengan adanya hiasan rambut yang lebih dikenal sebagai Fontage. Fontage ini adalah sebuah tren dimana para wanitanya menggunakan accesoris berupa rambut pasangan dan juga hiasan rambut dari kain atau pita untuk bisa menambah tinggi rambut wanita ini. Hal ini dilakukan untuk bisa memberikan banyak detail dan untuk menambah tinggi wanita tersebut. Semakin tinggi sudah bisa dikatakan maka akan semakin cantik pula seorang wanita tersebut.

3. Tren Tubuh Seperti Jam PasirFoto tren tubuh jam pasir oleh unik SegiEmpat

Tren yang satu ini adalah tren yang paling terlihat pada wanita yang hidup di era 18-19. Wanita di era tersebut rata-rata memiliki bentuk tubuh yang seperti jam pasir dan memiliki pinggang yang sangat kecil. Hal ini memenuhi anggapan bahwa seorang wanita yang memiliki pinggang kecil akan terlihat semakin cantik dan juga anggun. Namun hal ini tentunya merupakan usaha yang sangat besar. Wanita ini akan memakan korset yang kuat dibalik baju yang digunakan dan hal ini dilakukan mulai kecil untuk membiasakan sehingga yang terlihat adalah tubuh dengan pinggang yang sangat kecil. Namun hal ini kini mulai dihapuskan karena bisa memberikan dampak negatif bagi kesehatan sang wanita tersebut.

4. Tren Sepatu Hak TinggiFoto tren sepatu hak tinggi oleh unik SegiEmpat

Sepatu hak tinggi jaman modern ini dan di era 19 merupakan sebuah sepatu yang jauh berbeda. Awalnya sepatu hak tinggi yang akan kita bahas ini muncul di era 12-16 dan mulai terkenal kembali di era 19. Sepatu ini terbuat dari kayu yang memiliki hak di tengah sepatu dan sepatu ini membuat penggunanya terlihat tinggi dan bisa menghindarkan rok dari kotoran di jalan. Namun karena bentuknya yang aneh dan tidak nyaman ini, banyak wanita yang cidera dan lambat laun sepatu ini mulai tidak digunakan lagi.

0 komentar:

Posting Komentar